Thursday, March 28
Shadow

Badan Infaq

Badan Infaq Wahidiyah (BIW) Pusat merupakan bagian integral dari dan berkedudukan sebagai Unsur Pelaksana DPP PSW di Bidang Infaq Wahidiyah. 

Tugas Pokok

  1. Mengatur dan melaksanakan kegiatan DPP PSW di Bidang Infaq Wahidiyah, meliputi pelaksanaan program pengadaan dan optimalisasi zakat, jariyah, wakaf, dan hibah.
  2. Mendorong dan memberikan motivasi kepada para Pengamal Wahidiyah untuk menyalurkan zakat, mewaqofkan, menghibahkan, dan atau memberikan jariyah dari sebagian hartanya pada Perjuangan Wahidiyah.
  3. Menertibkan administrasi dan meningkatkan pengelolaan waqof, hibah atau jariyah untuk kepentingan Perjuangan Wahidiyah.
  4. Menyampaikan laporan pertanggungjawaban semua kegiatan yang telah dilaksanakan kepada Ketua DPP PSW Bidang Infaq Wahidiyah. 

Struktur Kepengurusan

Bagan Badan Infaq Wahidiyah Pusat
Struktur Kepengurusan Badan Infaq Wahidiyah Pusat

Sumber: SK.027/DPP PSW-58/VII/2021 tentang Pembentukan Badan Infaq Wahidiyah Pusat